Abstract
Musik religi umumnya hanya diperdengarkan dan digemari pada momentertentu dan pendengarnya lebih terbatas. Padahal pilihan musisi religi makinberagam sehingga menjadikan persaingan musik religi makin ketat. Di tengahkondisi tersebut, Sabyan Gambus hadir sebagai grup musik religi tanah air yangfenomenal karena berhasil meraih popularitas yang luas di masyarakat hinggaratusan juta viewer YouTube, mengungguli musisi religi lain yang sangat beragam,dan terus eksis melintasi berbagai momen sepanjang tahun 2018. Untuk itu,fenomena Sabyan Gambus menarik dan penting dikaji. Tulisan ini hendak mengkaji“Diferensiasi produk Sabyan Gambus pada tahun 2018.” Tujuannya adalahmendeskripsikan diferensiasi produk Sabyan Gambus yang mampu unggul di ataspara pesaingnya. Metodologi studi menggunakan pendekatan kualitatif pustakadengan metode analisis Miles dan Huberman. Hasil yang didapatkan yaitudiferensiasi dan keunggulan produk Sabyan Gambus berupa 1) keunikan padamusikalitas yaitu perpaduan musik gambus yang dikemas modern; 2) figur NissaSabyan sebagai penyanyi utama yang memiliki ciri khas muslim milenial yangfashionable; 3) rancangan musik yang memadukan pop gambus dengan tampilankekinian. Ketiganya ditampilkan secara harmonis, sehingga berdampak padakeberhasilan Sabyan Gambus mendominasi musik religi tanah air sepanjang 2018.